Pasangan Zalu Optimis Menangkan di Pilkada Purwakarta Dengan 65 Persen

PURWAKARTA – Lenterakhatulistiwa
Detik detik kampanye telah di mulai dan genderang perang pun sudah di tabuh,pasangan Zaenal dan Luthfi Bamala sudah menyiapkan berbagai stategi di seluruh Korwil,korcam, hingga kordes yang ada di Kabupaten Purwakarta. 

Menurut Luthfi Bamala selaku Calon Wakil Bupati Purwakarta saat di temui di kantornya di jalan Siliwangi mengatakan. 
Saya sangat merasa optimis sekali untuk memenangkan pertarungan di  Pemilihan Kepala Daerah nanti pada tanggal 27 Juni 2018,karena Visi dan Misi Kami sudah jelas,bahkan  rating di media  sosial juga grassroot pun dari hasil survey independen yang telah dilakukan hasil nya cukup memuaskan dan terus mengalami peningkatan yang sangat signifikan. 
Saya optimis di pemilihan kepala daerah nanti Pasangan ZALU akan meraih suara hingga 65%,dan kami telah bersepakat memiliki misi bahwa kedepan mewujudkan purwakarta BERKAH MANDIRI DAN BERBUDAYA DALAM SPIRIT ILLAHIAH,tegas Wakil Bupati saat memberikan keterangan nya kepada Lenterakhatulistiwa.com di kantornya di Jalan Siliwangi Situ buleud Kamis ( 15/2/2018 ).

Di tempat terpisah,menurut Iip Saepudin selaku ketua Korwil 5 Kecamatan Plered saat di wawancarai mengatakan. Saya sangat mendukung dan sangat optimis sekali akan pertarungan di pemilihan kepala daerah nanti,bahwa team serta relawan kami sudah benar benar siap untuk bertarung dan pastinya mendukung sepenuhnya serta kami sangat optimis bahwa pasangan Zaenal Arifin dan Luthfi Bamala ( ZALU ) akan meraih suara hingga 64 persen,karena di 17 Kecamatan dan seluruh Desa sudah terbentuk dan semuanya sudah terstruktur dengan baik,makanya Kami optimis untuk menang,kata Iip.( Wan’s ).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *