Zona Musik Bogor (ZMB) gelar buka puasa bersama

BOGOR-LenteraKhatulistiwa
Zona Musik Bogor (ZMB) wadah para musisi di Bogor gelar buka puasa bersama dalam rangka mempererat tali silaturahmi sesama musisi di Cafe Kantin Pemuda 7 air mancur Bogor, Minggu (3/6/2018).

Acara buka puasa bersama ini dihadiri para musisi di wilayah Bogor, dengan suasana santai mereka tampak terlihat akrab jalin kebersamaan.

Zona Musik Bogor merupakan wadah baru, pembaharuan dari komunitas ‘ perintis musik ‘ yang saat itu beralamat di Warung Jambu Kota Bogor Jawa Barat, tempatnya gang perintis dan berdiri pada tahun 1996.

Komunitas ini saat itu dengan misinya menyatukan para musisi Bogor dengan berbagai program kegiatan, juga telah banyak melahirkan ratusan para musisi Bogor.

“Waktu itu kita sering berkumpul atau bahasa anak sekarang mungkin basecamp, kebetulan di gang perintis,” kata Ame smash gitar. Kepada wartawan disela acara.

Buka puasa ini merupakan moment yang tepat untuk untuk saling membuka hati sesama musisi karena menurut Ame dengan saling keterbukaan akan menciptakan rasa persaudaraan yang kuat sehingga wadah ini akan semakin jelas dengan misinya.

“Semoga dengan ‘wadah’ ini, kami dapat mempersatukan para pelaku seni, seniman, musisi dan para pemusik khususnya di Bogor, bisa bersatu padu bergandengan tangan dalam karya dan mempersembahkan karya terbaik,” pungkasnnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *