Warga rumpin blokade jalan berlumpur dan rusak parah

Bogor,Lenterakhatulistiwa.com
Ratusan warga di kp.cijengir dan kp.ciberem desa sukasari kecamatan rumpin kabupaten bogor gelar aksi demo mengenai fasilitas jalan dan status jalan pemda,yang di serobot oleh pengusaha tambang untuk kepentingan pribadi,senin(26/03/2018).

Sigit tri pamungkas sebagai kordinator Aksi demo mengatakan rakyat rumpin sangat kecewa terhadap pemerintah kabupaten bogor di bawah kepemimpinan nurhayanti sebagai bupati bogor dan dinas pupr kabupaten bogor yang terkesan menutup mata dengan kondisi yang di alami oleh warga rumpin,jelasnya kepada Lenterakhatulistiwa.com.

Selain itu sigit menambahkan jalan yang seharusnya bertonase 8 ton di sabotase oleh pengusaha galian menjadi 24 ton sehingga jalan tidak sesuai dengan spek yang sudah menjadi ketentuan.lebih lanjut sigit mengatakan mengenai jalan di wilayah nya sampai 2018 belum juga di bangun karena rakyat sangat kecewa terhadap jalan yang bukan layak di lalui oleh manusia,”tegasnya”.

Sigit beserta warga rumpin meminta agar bupati kabupaten bogor,ketua dprd kabupaten bogor dan segenap dinas yang telibat agar bertanggung jawab atas tuntutan warga rumpin dan segera mengalokasikan anggaran untuk pembangunan jalan rumpin agar pembangunan jalan di kabupaten bogor bisa merata.(B.A)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *