-->
Advertise Here

Subscribe Here!

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Search This Blog

lenterakhatulistiwa.com. Powered by Blogger.
Polsek Parungkuda Polres Sukabumi Gelar Patroli Skala Besar Bersama 3 Pilar

By On Tuesday, February 11, 2025

 

Dalam rangka menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Parungkuda bersama unsur TNI dan Satpol PP menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Patroli Skala Besar.

Patroli yang melibatkan 6 personel Polri, 1 personel TNI Koramil Parungkuda, dan 1 personel Satpol PP ini menyusuri rute dari Mako Polsek Parungkuda menuju Stasiun Parungkuda, Pasar Baru Parungkuda, Exit Tol Parungkuda, hingga Monumen Palagan Bojongkokosan dan Pondokkaso Landeuh sebelum kembali ke Mako.

Hasil patroli menunjukkan situasi wilayah dalam keadaan aman dan kondusif, dengan nihil kejadian curas, curat, curanmor, tawuran, geng motor, penyalahgunaan narkoba, serta peredaran miras.

Kapolsek Parungkuda, Kompol Aah Hermawan, S.E., M.H., menegaskan bahwa patroli gabungan ini akan terus dilakukan guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah hukum Polsek Parungkuda.

Polres Malang Terjunkan Tim Tanggap Bencana Tangani Longsor di Jalur Wisata Bromo

By On Tuesday, February 11, 2025

 

MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, bergerak cepat menangani bencana tanah longsor yang menutup total akses menuju Desa Ngadas dan Desa Gubugklakah, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, pada Senin (10/2/2025). 

Longsor terjadi setelah hujan deras mengguyur kawasan tersebut sejak dini hari, mengakibatkan material tanah dan pohon tumbang menutup jalan dengan ketinggian mencapai 13 meter dan ketebalan 3 meter.

Kapolres Malang, AKBP Danang Setiyo melalui Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, mengatakan bahwa pihak kepolisian segera merespons laporan dengan menerjunkan tim ke lokasi untuk melakukan pengecekan dan upaya penanganan awal.

“Polres Malang bersama instansi terkait langsung menuju lokasi untuk memastikan kondisi dan saat ini pembersihan dilakukan secara manual sambil menunggu alat berat tiba, ” ujar AKP Dadang saat dikonfitmasi di Polres Malang, Selasa (11/2).

Ia menambahkan, pihaknya juga berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Malang, PMI, Tagana, serta Muspika Kecamatan Poncokusumo guna mempercepat pembersihan material longsor.

Selain itu, personel Polres Malang Polda Jatim juga dikerahkan untuk mengatur lalu lintas bagi kendaraan roda dua yang masih memungkinkan melintas menggunakan jalur alternatif. 

AKP Dadang mengimbau masyarakat yang hendak menuju kawasan Bromo agar mencari jalur alternatif hingga akses utama kembali normal. 

“Kami mengimbau masyarakat yang hendak menuju Bromo melalui jalur ini agar sementara waktu mencari rute lain demi keselamatan, ” ujar AKP Dadang.

Hingga saat ini, kata AKP Dadang tidak ada laporan korban jiwa maupun kerusakan bangunan akibat longsor. 

Namun, akses jalan menuju Bromo masih tertutup total, sehingga keberadaan alat berat menjadi prioritas utama dalam upaya pemulihan jalur. 

Warga yang tinggal di sekitar lokasi longsor juga diingatkan untuk tetap waspada, mengingat curah hujan yang masih tinggi dan potensi longsor susulan.

"Kami terus berupaya mempercepat proses pembersihan dan memastikan keselamatan warga di sekitar lokasi bencana, " pungkasnya.

Polres Sumenep Berhasil Amankan DPO Bandar Narkoba

By On Monday, February 10, 2025

 

SUMENEP – Satresnarkoba Polres Sumenep berhasil mengungkap kasus peredaran narkoba jenis sabu dan menangkap seorang tersangka berstatus Daftar Pencarian Orang (DPO) di dalam kamar rumahnya, Senin (10/2/2025) sekitar pukul 04.30 WIB.

Tersangka berinisial R (37) yang merupakan warga Dusun Nyabungan, Desa Jenangger, Kecamatan Batang-Batang, Kabupaten Sumenep, diamankan bersama sejumlah barang bukti narkotika.

Dalam penggerebekan tersebut, polisi menyita barang bukti berupa sabu seberat ± 1, 31 gram, terdiri dari 1 poket sedang (± 0, 56 gram), 3 poket kecil (± 0, 33 gram, 0, 23 gram, 0, 19 gram), 1 kotak senter biru merk Matsugi, 1 unit timbangan elektrik merk Senssun warna silver, 1 pack plastik klip, 3 plastik klip ukuran sedang, 10 potongan sedotan dan 3 sendok sabu dari sedotan plastik, uang tunai Rp 30.000, 2 unit handphone, yaitu HP OPPO hitam dengan nomor SIM 085257926336 dan HP Realme hijau. 

Menurut Humas Polres Sumenep AKP Widiarti S., S.H., pengungkapan ini bermula dari penyelidikan yang mengarah ke rumah tersangka R.

"Pada Senin, 10 Februari 2025 sekitar pukul 04.30 WIB, tim Satresnarkoba Polres Sumenep melakukan penangkapan di dalam kamar rumah milik tersangka di Dusun Nyabungan. Saat penggeledahan, ditemukan barang bukti berupa dua unit handphone yang digunakan untuk transaksi narkoba, " ujar AKP Widiarti.

Pengembangan kasus berlanjut ke sebuah gubuk tambak udang milik tersangka di Desa Lapa Taman, Kecamatan Dungkek, Kabupaten Sumenep. Sekitar pukul 05.00 WIB, tim menemukan kotak senter berisi tiga poket sabu di belakang gubuk serta satu poket sabu di dalam gubuk. Setelah diperlihatkan, tersangka mengakui bahwa barang tersebut miliknya.

Saat ini, tersangka dan Barang Bukti (BB) telah diamankan di Satresnarkoba Polres Sumenep untuk penyelidikan lebih lanjut. R dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) subsider Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman berat.

Polres Sumenep mengimbau masyarakat agar aktif melaporkan aktivitas mencurigakan terkait peredaran narkoba demi menjaga keamanan lingkungan.

Operasi Keselamatan Semeru 2025 Polda Jatim Siagakan 4.448 Personel Gabungan

By On Monday, February 10, 2025

 

SURABAYA - Operasi Keselamatan Semeru 2025 mulai digelar oleh Polda Jawa Timur bersama seluruh jajaran dan instansi samping, Senin 10 Januari 2025.

Operasi yang mengusung tema 'Tertib Berlalu lintas Guna Terwujudnya Asta Cita' ini akan dilaksanakan hingga 28 Pebruari 2025.

Dalam operasi Keselamatan Semeru 2025 ini, Polda Jatim melibatkan 4.488 personel yang terdiri dari 390 personel Satgas Polda, 4.098 personel dari satuan wilayah jajaran Polda Jatim.

Direktur Lalu lintas (Dirlantas) pada Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jatim, Kombes Pol Komarudin, menyampaikan, bahwa selama 14 hari kedepan akan ada perhatian ekstra di bidang lalu lintas.

Ia menegaskan selama 14 hari kedepan, Ditlantas Polda Jatim bersama seluruh jajaran akan memfokuskan perhatian pada pengguna jalan.

"Kami akan melaksanakan kegiatan intensif, baik sosialisasi maupun penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menyebabkan kecelakaan dengan tingkat fatalitas tinggi, " ujar Kombes Komarudin usai mengikuti Apel Gelar Pasukan di Polda Jatim, Senin(10/2).Kombes Komarudin mengatakan, target operasi pada pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2025, seperti berboncengan lebih dari tiga, melawan arus, melebihi batas kecepatan, menerobos lampu merah, pengendara masih dibawah umur.

Selain itu juga pengemudi dalam pengaruh alkohol, pengendara tidak menggunakan helm, knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis, pengemudi menggunakan HP saat berkendara dan pengemudi roda empat tidak menggunakan safety belt.

Kombes Komarudin juga mengatakan, Operasi Keselamatan Semeru 2025 ini dalam rangka cipta kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) menjelang Idul Fitri 1446H Tahun 2025. 

Selain itu lanjut Kombes Pol Komarudin, Operasi Keselamatan Semeru 2025 ini lanjut juga bertujuan untuk mendukung visi Indonesia Emas 2045 dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia, agar menjadi pengguna jalan disiplin dan bertanggung jawab.

"Dengan demikian diharapkan angka kecelakaan lalu lintas di Jawa Timur bisa diminimalisir, " tutup Kombes Pol Komarudin.

Sinergitas TNI – POLRI : Aiptu  Suhandi  Bersama Serka Elinardi Melaksanakan Patroli Dialogis DiWilayah Desa Kutanegara Memberikan Pesan - Pesan Kamtibmas.

By On Monday, February 10, 2025

 

Karawang - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Desa Kutanegara, Aiptu  Suhandi  anggota bhabinkamtibmas dan Serka Elinardi Anggota Babinsa menggandeng erat dalam melaksanakan patroli dialogis yang bertujuan untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga di wilayah Desa Kutanegara. Senin (10/02/2025).

Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain Melalui Kapolsek Ciampel AKP Hasanuddin Bahar Menyampaikan Patroli dialogis ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara POLRI dan TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum ciampel.

Kehadiran Aiptu  Suhandi  Bersama Serka Elinardi  di tengah masyarakat menjadi langkah konkret untuk mendekatkan diri dengan warga dan mendengarkan langsung permasalahan yang ada.

Dalam patroli tersebut, Aiptu  Suhandi  Bersama Serka Elinardi  berinteraksi dengan security memberikan saran, serta berbagi informasi terkait upaya pencegahan tindak kriminal dan kegiatan-kegiatan yang dapat memicu gangguan kamtibmas. Mereka juga mengingatkan masyarakat akan pentingnya kerjasama antara TNI dan POLRI dalam menjaga keamanan wilayah tersebut.

Warga di wilayah ciampel merasa senang dengan kehadiran Aiptu Sunartoyo dan Serma Suwanto, yang menunjukkan perhatian terhadap keamanan dan ketertiban di wilayah mereka. Mereka berharap sinergi antara TNI dan POLRI akan terus berlanjut, sehingga wilayah hukum ciampel dapat tetap aman dan damai.

Dalam situasi yang terus berubah, sinergi antara TNI dan POLRI menjadi semakin penting dalam menjaga kamtibmas dan keamanan nasional. Kedekatan antara warga, TNI, dan POLRI adalah modal utama dalam mencapai tujuan tersebut.


Polresta Cirebon Ungkap 4 Kasus Tindak Pidana, Amankan 5 Tersangka

By On Monday, February 10, 2025

 


KAB. CIREBON -  Jajaran Polresta Cirebon berhasil mengungkap empat kasus tindak pidana. Petugas juga berhasil mengamankan lima orang tersangka dari hasil pengungkapan seluruh kasus tindak pidana tersebut. 

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, 4 kasus tindak pidana yang telah diungkap itu terdiri dari 1 kasus pencurian sepeda motor (curanmor), satu kasus pencurian dengan pemberatan (curat) besi PG Rajawali, satu kasus pencurian handphone, dan satu kasus pengeroyokan atau penganiayaan. "Kami juga berhasil mengamankan 1 tersangka kasus curanmor, 1 tersangka kasus curat, 1 tersangka kasus pencurian handphone, dan 2 tersangka kasus pengeroyokan atau penganiayaan. Sehingga totalnya ada 9 tersangka yang diamankan, " kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, Senin(10/02/2025). 

Ia mengatakan, jajarannya juga turut mengamankan sejumlah barang bukti dari hasil pengungkapan seluruh kasus tindak pidana tersebut. Hingga kini, seluruh tersangka dan barang bukti tersebut masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Menurutnya, 3 tersangka kasus curat, pencurian handphone, dan curanmor dijerat Pasal 363 KUHPidana dengan ancaman hukuman penjara paling lama 7 tahun, dan 2 tersangka kasus penganiayaan dijerat Pasal 351 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara. Pengungkapan 4 kasus tindak pidana tersebut merupakan komitmen Polresta Cirebon dalam menekan angka kriminalitas di wilayah Kabupaten Cirebon untuk memberikan rasa aman kepada seluruh elemen masyarakat. 

Sehingga Polresta Cirebon tidak akan pernah berhenti memberantas tindak kriminal semacam itu. "Polresta Cirebon tidak akan berhenti memberantas kasus-kasus kejahatan. Kami juga meminta peran aktif masyarakat Kabupaten Cirebon untuk segera melaporkan tindak kejahatan narkoba melalui Layanan Call Center 110 Polresta Cirebon maupun layanan Curhat Langsung Bunda Kapolresta (CLBK) di nomor 08112274110. Kami memastikan setiap laporan yang diterima akan langsung ditindaklanjuti, " kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.

Pasca Bencana Angin Kencang, Anggota Koramil 0804/06 Maospati Diterjunkan Bantu Warga

By On Monday, February 10, 2025

 

Magetan. - Anggota Koramil Tipe B 0804/06 Maospati dipimpin langsung Kapten CBA ( K ) Dyah Nilasari S.Sos bersama pemerintah setempat dan warga bergotong royong memperbaiki atap rumah warga pasca bencana angin kencang yang terjadi di Desa Klagen Gambiran, Kecamatan maospati, Kabupaten Magetan. Senin ( 10/2/2025 )

Danramil Maospati kapten CBA ( K ) Dyah Nilasari S.Sos menyampaikan, kegiatan kerja bakti perbaikan rumah warga yang disebabkan oleh hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan rumah warga mengalami kerusakan pada bagian atap rumah, Sehingga Danramil Maospati segera mengambil tindakan untuk gerak cepat melakukan kegiatan kerja bakti di lokasi bencana. Ungkap Danramil

Danramil menambahkan, kami berpesan kepada seluruh masyarakat desa klagen gambiran untuk selalu waspada dan menjaga keamanan diri masing-masing dikarenakan saat ini cuaca sangat rawan intensitas hujan semakin tinggi dan disertai angin kencang, “ujarnya.

Salah satu warga masyarakat yang rumahnya terdampak angin kencang mengucapkan terimakasih kepada Bapak TNI dari Kodim 0804/Magetan terutama anggota Koramil 0804/06 Maospati, pemerintah desa dan warga masyarakat serta seluruh aparat desa yang telah berupaya membantu memperbaiki rumah kami. Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT. Pungkas "Peltu Sugianto”